Ford Rilis Ranger PHEV, Dijual Awal 2025

HANOVER, AVOLTA – Ford resmi merilis Ranger Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) di ajang IIA Transportation 2024, di Hanover, Jerman. Pikap ramah lingkungan bertenaga listrik ini mulai dijual untuk pasar Amerika Serikat (AS) dan Eropa pada awal tahun 2025.

Berdasarkan keterangan resmi perusahaan, Selasa (24/9/2024) pikap kabin ganda ini bakal diproduksi di Silverton, Afrika Selatan, dan pengiriman awal ke konsumen diharapkan mulai musim semi 2025. Model baru ini bergabung dengan jajaran Ford Ranger bertenaga diesel yang sudah ada di Eropa.

Menyoal data teknis, Ford Pro dibekali dengan mesin bensin EcoBoost 2,3 liter dan transmisi otomatis 10-speed dengan motor listrik 75 kW dan baterai 11,8 kWh. Torsi 690 Nm merupakan tertinggi dari semua Ford Ranger yang pernah ada, dan dengan 279 PS, varian PHEV menghasilkan tenaga lebih besar daripada varian bermesin 3,0 liter V6 turbodiesel.

Ford Ranger PHEV (Carscoops)

Sistem pengecasan baterai dari posisi kosong sampai penuh hanya membutuhkan waktu empat jam dengan daya 16 amp fase tunggal untuk memberikan jangkauan yang ditargetkan lebih dari 45 km dalam mode EV saja.

Secara kemampuan, pikap ramah lingkungan ini diklaim dapat membawa muatan hingga satu ton, menarik hingga 3.500 kg dan dilengkapi sistem e-4WD, transfer box dual-range, dan differential lock belakang. Baterai traksi dikemas di antara rel rangka yang direkayasa secara khusus.

Menariknya, pengemudi dapat memilih kapan dan bagaimana menggunakan daya baterai menggunakan mode Auto EV, EV Now, EV Later, atau EV Charge.

Selain itu, Ranger PHEV ini juga membawa pengereman regeneratif motor listrik dan torsi tambahan saat menarik, memindahkan beban lebih berat, atau menghadapi skenario off-road menantang seperti jalan berbatu dan tanjakan curam.

CATEGORIES
TAGS