Casan Mobil Listrik Nirkabel Tesla Segera Terwujud

JAKARTA, AVOLTA – Tesla semakin dekat dengan peluncuran sistem pengisian daya kendaraan listrik dengan wireless atau tanpa kabel. Bahkan, paten dari sistem yang dikembangkan pabrikan Amerika Serikat tersebut, sudah bocor di media sosial.

Dikutip Drive, dokumen paten ini ditemukan di akun X Seti Park, seorang peneliti paten independen.

Menurut dokumen yang beredar, infrastruktur pengisian daya ini memiliki kotak dinding yang terhubung dengan ground pad yang terletak di lantai.

Dengan begitu, secara teoritis, hal tersebut memungkinkan untuk mengisi daya mobil listrik secara nirkabel dengan mengirimkan listrik melalui kumparan induktif yang terletak di atas lantai dan bagian bawah mobil.

Memang belum ada keterangan detail terkait pengisian nirkabel dari Tesla ini. Namun, kemungkinan besar, sistem ini hanya akan tersedia untuk truk listrik Cybertruck dan taksi tanpa pengemudi, Robotaxi.

Asumsi tersebut diperkuat dengan beberapa pemilik Cybertruck yang menemukan intruksi untuk sebuah komponen pengisian daya induktif, di dalam buku petunjuk servis yang menunjukan untuk pengisian daya nirkabel.

Sebagai informasi, Tesla dikabarkan telah mengerjakan sistem pengisian daya nirkabel ini dalam beberapa tahun terakhir, setelah mengakuisisi merek Wiferion sebagai salah satu perusahaan pengembangan pengisian daya nirkabel di Jerman.

CATEGORIES
TAGS