Chery-Huawei Segera Rilis Luxeed S9, Rival Tesla Model Y

BEIJING, AVOLTA – Chery dan Huawei kolabs membuat model mobil listrik yang akan disandingkan dengan Tesla Model Y. Belum lama ini kedua pabrikan asal Cina itu merilis teaser gambar Luxeed S9, dipastikan meluncur pada tahun 2024 ini.

Melansir Carnewschina, Jumat (7/6/2024) Luxeed merupakan model kolaborasi Huawei dan Chery. Dalam proyek ini, Huawei berperan sebagai pemasok suku cadang dan perangkat lunak, sedangkan Chery menyediakan arsitektur modular dan menangani produksi.

Menariknya, rival terberat Model Y ini akan dijual kompetitif, yaitu kisaran 300.000 – 400.000 yuan  atau setara dengan Rp673 juta – Rp897 juta. Mobil listrik ini berdiri di atas arsitektur modular E0X dari Chery.

Secara tampilan, Luxeed S9 mengadopsi bahasa desain dari Luxeed S7 dan Aito M9.

Bagian depan Luxeed S9 memiliki lampu depan LED tipis yang disatukan dengan striplampu. Fitur lainnya adalah ujung depan yang tertutup, asupan udara berbentuk trapeze dengan radar gelombang milimeter 4D yang terintegrasi, dan garis kap mesin yang miring.

Menyoal jantung pacu, tipe RWD memiliki motor listrik 215 kW (288 hp), sementara tipe 4WD menawarkan tenaga 365 kW (489 hp). Luxeed S9 akan memiliki tiga baterai opsional: LFP sebesar 62 kWh, M3P (NMC+LFP) sebesar 82 kWh, dan NMC sebesar 100 kWh.

CATEGORIES
TAGS