GAC Mulai Uji Coba Aion Y Plus di Indonesia

JAKARTA, AVOLTA – GAC Aion dan PT Indomobil Energi Baru telah mengadakan uji jalan atau road test, untuk model pertamanya, Aion Y Plus. Mobil listrik asal Cina ini, direncanakan untuk hadir di pasar Tanah Air, pada Juli 2024.

Pengujian Aion Y Plus ini, dilakukan di beberapa ruas Jabodetabek, dengan tujuan mencoba lebih lanjut kemampuan serta kelayakan mobil listrik tersebut dalam menghadapi berbagai kondisi jalan di Indonesia secara langsung.

“Kami antusias membawa Aion Y Plus ke pasar Indonesia, uji jalan ini merupakan langkah penting untuk memastikan bahwa produk kami dapat memenuhi kebutuhan dan harapan konsumen di sini,” ungkap Andry Ciu, CEO PT Indomobil Energi Baru.

“Sebagai bentuk nyata komitmen dalam mendukung hadirnya GAC Aion di Indonesia, kami mengadakan uji jalan ini guna membuktikan bahwa Aion Y Plus merupakan solusi kendaraan yang tepat bagi kebutuhan konsumen Indonesia. Kami sangat senang dapat melakukan kegiatan ini, karena kini kami satu langkah lebih dekat menuju peluncuran Aion Y Plus di Indonesia,” tegas Andry.

Melalui uji jalan ini, Indomobil mengevaluasi secara komprehensif bahwa Aion Y Plus adalah sahabat berkendara yang cerdas, aman, terdepan secara teknologi dan fitur, ramah lingkungan, serta menyediakan pengalaman pengguna yang memuaskan.

Sebagai bentuk komitmen GAC Aion dalam menghadirkan solusi berkendara yang cerdas, Aion sudah memastikan bahwa Aion Y Plus telah melewati uji jalan sepanjang Jabodetabek sebelum diluncurkan ke pasar Indonesia.

Pengujian ini mencakup berbagai aspek, mulai dari performa mesin, efisiensi energi, sistem pengereman, suspensi, hingga teknologi keselamatan dan kenyamanan bagi pengemudi serta penumpang.

CATEGORIES
TAGS