Hyundai Kona EV Bakal Dirakit di Indonesia

All new Hyundai Kona Electric sudah meluncur di Korsel. (Hyundai)

JAKARTA, AVOLTA – Hyundai Motor memastikan akan membawa Kona EV ke Indonesia. Bahkan statusnya dirakit lokal untuk memenuhi kebutuhan pasar domestik dan juga ekspor ke sejumlah negara di Kawasan Asia Tenggara.

Melansir The Korea Herald Kamis (30/11/2023), Presiden Kantor Pusat Hyundai Motor Asia-Pasifik Lee Young-tack mengatakan, Kona EV sekaligus akan menjadi mobil listrik pertama Hyundai yang menggunakan baterai rakitan lokal buatan Indonesia.

“Hyundai Motor adalah merek yang memelopori dan memimpin pasar kendaraan listrik Indonesia,” tutur Lee dalam sebuah wawancara dengan The Korea Herald.

Tentunya dengan Kona EV dirakit lokal menambah jajaran mobil listrik Hyundai yang diproduksi di Indonesia, selain Ioniq 5. Kapasitas pabrik Hyundai saat ini mencapai 250.000 unit mobil per tahunnya. Hyundai pun berencana membangun jajaran kendaraan listrik lengkap yang terjangkau untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

“Kami akan menjadikan Indonesia sebagai pusat produksi dan pasokan baterai di kawasan Asean agar dapat secara efektif merespons berbagai peraturan perdagangan dan berbagai lingkungan industri di negara-negara Asean,” ujar Lee.

Selain itu, Hyundai pun tengah membangun pabrik sel baterai dengan LG Energy Solution di Kawarang, Jawa Barat, yang akan beroperasi mulai tahun 2024.

Menurut Lee, untuk Asia Tenggara pasar mobil listrik akan mengalami pertumbuhan pesat dibandingkan dengan negara-negara berkembang lainnya seperti India dan juga Amerika Selatan.

“Pasar EV ASEAN akan diperluas seiring dengan Thailand dan Malaysia yang memimpin fase awal, sementara Indonesia dan Vietnam akan menjadi pusat perluasan pasar dalam jangka menengah dan panjang,” kata dia.

CATEGORIES
TAGS