BMW, Ford, dan Honda Bikin Perusahaan Patungan, Sasar EV

JAKARTA, AVOLTA – BMW, Ford, dan Honda berkolaborasi mendirikan perusahaan vehicle-to-grid yang akan membantu pemilik kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) menghemat uang dengan mengirimkan energi kembali ke jaringan listrik.

Mengutip laman The Verge, Jumat (15/9/2023) perusahaan hasil kolaborasi itu diberi nama ChargeSpace dan akan menciptakan platform tunggal hemat biaya yang dapat menghubungkan penyedia listrik, produsen mobil, dan pelanggan EV yang berminat.

Nantinya pemilik kendaraan listrik akan mendapatkan keuntungan finansial melalui berbagai layanan pengisian daya terkelola dan pembagian energi yang sebelumnya belum pernah dilakukan oleh kendaraan bertenaga bensin tradisional.

Ketiga produsen ternama dunia itu masing-masing akan memiliki bagian yang sama di perusahaan baru tersebut nantinya. ChargeSpace diperkirakan akan meningkatkan operasinya mulai tahun depan, sambil menunggu persetujuan peraturan.

EV diketahui memiliki keunikan dalam kemampuannya mengirimkan energi kembali ke jaringan listrik, sama seperti kendaraan ketika mengisi daya. Banyak EV yang dibuat dengan kemampuan pengisian daya dua arah.

Teknologi tersebut pada dasarnya membuat baterai lithium-ion berkapasitas tinggi tidak hanya menjadi alat untuk menggerakkan EV tetapi juga sebagai sel penyimpanan cadangan untuk mengisi daya perangkat listrik lain, seperti rumah, atau bahkan untuk mengirimkan daya ke jaringan listrik untuk menghemat energi.

CATEGORIES
TAGS